Prestasi kembali ditorehkan Smartcoop dalam sejarah sejak awal berdirinya.

 

Pada hari Selasa tanggal 14 Mei 2024 lalu, aplikasi kebanggaan kita bersama, Smartcoop, berhasil menduduki juara 2 sebagai Runner Up dari acara bergengsi besutan PT. Telekomunikasi Indonesia atau yang lebih kita kenal dengan Telkomsel dengan nama acaranya adalah NextDev.

NextDev sendiri adalah sebuah, sebuah program CSR (Corporate Social Responsibility) yang merupakan kegiatan rutin tahunan dari Telkomsel dengan tujuannya adalah untuk memberdayakan masyarakat Indonesia dengan bisnis berkelanjutan.

Dengan acara penutupnya bernama NextDev Summit, acara ini menjadi sebuah ajang bagi para penggiat startup yang telah terseleksi untuk berbagi inspirasi dan memajukan ekosistem inovasi digital yang berkelanjutan. Selain itu juga NextDev Summit ini juga adalah titik akhir penetuan Startup terbaik di tahun 2024.

Berawal pada November 2023 lalu, Smartcoop mencoba untuk mendaftarkan diri sebagai salah satu partisipan acara NextDev. Selang beberapa bulan, Smartcoop kemudian terseleksi menjadi salah satu dari 32 partisipan yang berhasil lolos tahap seleksi NextDev ke-9.

Kemudian, Smartcoop yang berhasil lolos tahap seleksi maju ke tahap NextDev Academy dimana ksesembilan StartUp yang terpilih akan mengikuti program akselerasi yang dapat membantu para partisipan untuk mengembangkan bisnisnya pada jalurnya masing-masing.

Beres tahapan NextDev Academy, para partisipan akhirnya dikumpulkan di ajang NextDev Summit pada tanggal 14 Mei 2024 untuk kemudian dipilih 4 partisipan oleh pihak Telkomsel untuk mempresentasikan model bisnisnya.

Dari keempat partisipan tersebut, AiFarm menjadi juaranya, sedangkan Smartcoop menjadi Runner Up atau juara kedua dari ajang bergengsi NextDev 2024.

Dengan prestasi dan pengakuan di ajang NextDev 2024, Smartcoop semakin yakin bahwa aplikasi yang memiliki tujuan untuk membantu koperasi-koperasi di Indonesia go digital ini adalah aplikasi terbaik yang mampu untuk memajukan bisnis koperasi di tanah air.

Jadi tunggu apa lagi? Ayo gunakan Smartcoop dan maju bersama menyambut masa depan yang cerah!